Kaleidoskop 2022 dan Resolusi 2023

December 27, 2022

Jika 2021 aku ibaratkan sebagai ‘hari-hari jadi Avenger” maka 2022 ini lebih manusiawi. Ada kalanya sibuk, banyak sekali kemarahan dan kesedihan, namun tetap harus selalu tersenyum dan hangat bukan? Setidaknya aku cukup waras di tahun ini, cukup tidur, cukup rejeki untuk menabung, dan berlimpah cinta ahahhahahaha. So…seperti tahun-tahun sebelumnya aku mau menuliskan recap atau kaleidoskop agar supaya nggak lupa buat bersyukur dan lebih semangat menyongsong hari esok.

Belajar Lagi Full Stack Digital Marketing

November 20, 2022
Belajar Lagi Full Stack Digital Marketing

Berawal dari sering bookmark thread Twitter dari mas Faiz Ghifari yang dikemudian hari aku baru tahu jika beliau adalah founder BelajarLagi. Semangat untuk punya hobi belajar tersalurkan banget setelah follow twitternya BelajarLagi. Tapi waktu itu merasa belum saatnya ikutan kelas-kelasnya. Pertengahan tahun ini, mulai terketuk untuk serius mendalami Digital Marketing. Jadi, bagaimana rasanya menimba ilmu Full Stack Digital Marketing di Belajar Lagi?

Review SNP Prep Peptaronic Eye Cream

October 18, 2022
Review SNP Prep Peptaronic Eye Cream

Mata itu cerminan jiwa kata orang-orang, makanya kalau mata nampak lemah dan kurang bersemangat bisa mempengaruhi keseharian banget. Apalagi bagi aku yang pekerjaanya lebih sering harus berinteraksi dengan orang. Eye cream adalah bagian dari skin care routine yang meupakan investasi demi terwujudnya area mata yang selalu segar. Beberapa waktu ini aku memakai eye cream dari SNP, yaitu SNP Prep Peptaronic Eye Cream. Jadi bagaimana hasilnya?

Mengapa Belajar Lagi Copywriting ?

October 10, 2022
Mengapa Belajar Lagi Copywriting ?

Pada suatu hari yang padat, notif dari aplikasi di hape memintaku “bernafaslah sejenak”. Hah, kok dia paham aku banget sih, kok bisa pas sih? Nulis blog Sudah dari 2011, nulis caption dan status di social media, nulis buat dagangan, nulis pengumuman tiap hari di kantor, ngapain sih Belajar Lagi Copywriting? Itu adalah suara otak jahat aku ketika melihat satu-satunya akun twitter yang kunyalakan loncengnya ngetwit tentang pembukaan bootcamp copywriting. Akun twitter itu adalah @BelajarlagiHQ, platform kursusan online Digital Marketing yang heran banget viral mulu karena ilmunya. Oke, akhirnya aku jadi tuh ikutan Mini Bootcamp Copywriting Cohort 1 di Belajar Lagi. Jadi merasa berfaedah atau malah unfaedah? 
 

Review Peek.me Naturals, Sahabat Traveling Aku

September 24, 2022

 

 
Review Peek.me Naturals

 
Beberapa bulan ini aku sudah kembali aktif bepergian termasuk keluar kota maupun luar pulau. Semenjak covid, amunisi untuk traveling menjadi lebih proper. Selain alat-alat penunjang protokol kesehatan, aku juga lebih care dengan diri sendiri dengan membawa beberapa item ketenangan jiwa. Hah, apaan sih,,,? Oke,,aku mau cerita soal Peek.me Naturals ya, brand yang punya produk daily wellness berbasis aromaterapi yang praktis dan aman digunakan. 
 

Naik Super Air Jet Karena Seragam Pramugari

September 14, 2022
Naik Super Air Jet Karena Seragam Pramugari

Petang itu masih dalam suasana arus balik lebaran 2022, aku menyemut di terminal 1 Bandara Soetta untuk penugasan penjemputan. Selama menunggu aku berpapasan dengan segerombolan Wanita berpakaian terusan celana kemeja warna khaki. Ternyata itu adalah seragam pramugari Super Air Jet, maskapai yang baru lahir tahun 2021. Kemarin Ketika ke Bali, aku nyoba naik Super Air Jet pulang – pergi. Jadi gini ceritanya…

Review Samsara Homestay Kintamani, Bali Banget

September 11, 2022
 
Review Samsara Homestay Kintamani

Kintamani tidak asing dalam database kosakata di pikiran aku, tapi menginjakkan kaki di sana baru terjadi di 2022. Tujuan utamaku sebenarnya adalah hiking ke Gunung Batur dan melihat Sunrise. Ada banyak sekali penginapan unik di wilayah Kintamani, Bali. Saking banyaknya, aku dari Kuta nggak pesan dulu kamarnya. Nah, kok bisa ketemu Homestay Samsara yang Bali banget dan terasa di rumah sendiri? Jadi gini ceritanya…

Menjadi Konten Kreator Yang Memiliki Kesadaran Terhadap Lingkungan

September 03, 2022
 
Menjadi Konten Kreator Yang Memiliki Kesadaran Terhadap Lingkungan

Semua orang berlomba-lomba menjadi konten kreator sekarang ini, tapi konten kreator yang seperti apa? Yang viral namun tidak memiliki impact positif, atau konten kreator yang menjadikan kepedulianya terhadap lingkungan sebagai bagian dari personal brandingnya? Minggu lalu aku ikutan Danone Community Engagement Day 2022 yang bertajuk KIAT (Kelas Intensif Membuat Konten).

MENDAKI GUNUNG BATUR DI BALI UNTUK MELIHAT SUNRISE VIA JALUR PURA PASAR AGUNG

August 31, 2022

MENDAKI GUNUNG BATUR DI BALI UNTUK MELIHAT SUNRISE VIA JALUR PURA PASAR AGUNG

Sudah sejak pandemi mereda, aku ingin traveling lagi ke Bali. Niatnya benar-benar untuk liburan, bukan untuk lomba dan sejenisnya. Secara tiba-tiba, aku menyadari bahwa cuti tahunanku masih 9 hari. Okelah, aku akhirnya mengambil cuti dan memilih Bali sebagai tujuan. Meski tiket pesawat sedang mahal-mahalnya, bayangan untuk bisa hiking di gunung Batur, Kintamani, Bali, rasanya tak bisa digantikan dengan destinasi yang dekat-dekat saja.

Rejoso Kita Melakukan Konservasi Air Untuk Daerah Aliran Sungai (DAS) Rejoso secara Terpadu

August 30, 2022
Beberapa tahun lalu aku merasakan sendiri hawa pegunungan dan jernihnya air di wilayah Pasuruan, Jawa Timur. Jika kita mengenal gunung Bromo, nah…di kakinya itulah terletak Pasuruan. Aku mau cerita tentang aliran sungai yang membelah pasuruan di wilayah kecamatan Rejoso. Kita sebut saja agar lebih mudah DAS Rejoso ya.

[REVIEW BUKU] GADIS KRETEK

August 07, 2022

Kretek atau umumnya kita sebut rokok, bukan benda yang tiba-tiba muncul begitu saja di Indonesia. Ada proses bagaimana kretek lahir, berkembang sejalan dengan klobot, kawung, yang akhirnya sekarang kita jumpai bentukannya sangat modern. Aku bukan perokok, tapi merasa tertarik untuk menyelesaikan cerita di dalam Novel Gadis Kretek.

[Review Buku] Raden Mandasia si Pencuri Daging Sapi

July 24, 2022

 

Setiap kali ada yang membahas rekomendasi novel sastra Indonesia bagus, maka Raden Mandasia si Pencuri Daging Sapi selalu masuk hitungan. Jujur saja beberapa tahun ini aku mulai jarang membaca sastra fiksi. Padahal, ketertarikanku kepada buku diawali dari Fiksi. Ya begitulah, sepertinya selera seperti halnya mode fashion maka suatu saat akan berputar dan kembali ke titik awal. Satu kata untuk novel ini "BRILIAN". Kok bisa sih kepikiran cerita serumit ini tapi enak diikuti ngga bikin ngantuk? Bayangin nama tokohnya saja sudah wow keren abis, belum lagi alurnya. NGGA KETEBAK!!

Review Buku : Things I Wish I'd Known Before We Got Married

July 23, 2022
Jangan baca buku ini sendirian ya sebaiknya. Jadikan buku ini pembahasan menarik dengan pasanganmu, sebab di dalamnya banyak excercise untuk dibahas bersama. Kalau kamu sedang ingin mendiskusikan hal-hal penting sebelum melangkah ke arah pernikahan, maka buku ini tepat. Penulisnya konselor pernikahan, menurutku aku beruntung bacanya sekarang karena merasa ‘oh ternyata gitu ya?‘

Memanen Energi Untuk Industri Dari Sekam Padi

June 18, 2022
Peresmian Boiler Biomassa industri berbahan bakar sekam padi

Setiap kali membicarakan mengenai Renewable Energy, aku selalu teringat Ibu Endah. Beliau adalah dosen pembimbingku saat kuliah di IPB. Di tingkat 3, aku mengambil konsentrasi energi untuk studi S1 ku. Aku masih ingat saat praktikum menghitung energi dari pembakaran sekam di lab Leuwikopo bersama Ibu Endah dan Ibu Dyah. Siang-siang berjemur dan bebakaran, luar biasa memang ya. Dulu kami bebakaran sekam menggunakan drum sebagai peraga boiler. Setelah lewat satu dekade, ternyata konsep ini akhirnya aku tahu ada industri multinasional yang barusaja menerapkannya. Danone SN Indonesia bekerjasama dengan BECIS untuk memanfaatkan energi terbarukan dari Boiler Biomass yang berbahan baku sekam padi, sehingga dapat mengurangi jejak karbon hingga 32%.

[Review Buku] Kopi dalam kebudayaan Sunda

May 16, 2022
kopi dalam kebudayaan sunda

Sebelumnya aku tidak terpikir kalau suatu hal bisa mempengaruhi budaya sebuah wilayah secara masif. Mulai dari bahasa, pembagian wilayah geografis, kuliner, hingga kesenian. Aku mempelajari per kopian saat sedang menyusun tugas akhir kuliah yang membahas teh, LOH KENAPA JADI KOPI? Karena ya nyerempet-nyerempet kesana ujung-ujungnya. Buku Kopi dalam kebudayaan Sunda merupakan teman asyik untuk ngopi. Kurasa, sudah selayaknya ada di setiap kedai kopi sih.

10 Top Lessons Dari Buku "The Psychology of Money"

April 19, 2022
review buku the psycology of money

Morgan Housel sebagai penulis buku 
The Psychology of Money membuat 19 cerita pendek. Setiap cerita pendek yang ada di dalam buku ini selalu berkaitan dengan hubungan uang dan manusia. Baik itu hubungan baik maupun buruk. 

Cerita Asli Nonton MotoGP Mandalika Lombok

April 10, 2022
Cerita Seru dan Original Pengalaman Nonton MotoGP Mandalika

Aku bukan fans MotoGP, tapi ketika diberi kesempatan yang sebenarnya bagian dari kerjaan…ya tentu tidak menolak. Sebelum membaca lebih lanjut, ini perlu kutegaskan di awal bahwa aku ke Mandalika itu karena penugasan kerjaan yah bukan karena terlalu selo hehehe. Karena lumayan loh itu 4 hari di Lombok. Tahun 2018 tepatnya beberapa bulan sebelum gempa dahsyat menghantam Lombok, aku sempat punya keinginan untuk ikut open trip ke Rinjani. Tripnya itu buat hunting foto drone, seru kan? Nah sayangnya gempa tuh,,yaudahlah yah kapan-kapan. Eh ternyata Tuhan menyimpan takdirku melihat Rinjani secara langsung, untuk 2022 lewat event MotoGP. Jadi, ngapain aja sih selama rangkaina acara di Mandalika?

Review Skintific 10% Niacinamide Brightening Serum

February 07, 2022

Skintific 10% Niacinamide Brightening Serum

Selama 1 tahun ke belakang ini alhamdulillah kulitku nggak aneh-aneh. Mungkin karena sekarang kerjaanku ngga mengharuskan di ‘alam terbuka’ atau area berdebu seperti dulu. Selain itu, kurang lebih 7 bulan ini ruanganku terpisah dari orang lain (1 room gitu) yang membuat aku nggak maskeran juga nggak masalah. Meski kulitku nggak rewel, bukan berarti aku abaikan. Skincare-an jalan terus, dan kali ini aku lagi nyoba serum Skintific.

Auto Post Signature

Auto Post  Signature