Ini Dia Trik Hemat yang Bisa Kamu Terapkan Saat Lebaran Sale Tiba

April 26, 2018

Ini Dia Trik Hemat yang Bisa Kamu Terapkan Saat Lebaran Sale Tiba

Berbagai tempat belanja selama Ramadhan akan mengadakan lebaran sale  yang tentu menjadi ajang bagi-bagi diskon tahunan. Setiap tahunya moment Ramadhan hingga lebaran usai dijamin banyak pesta diskon siap untuk dinikmati siapa saja. Kamu yang memang menyadari jika mendekati lebaran akan banyak diskon menarik dijamin sudah mempersiapkan diri untuk belanja hingga puas. Hanya saja pastikan kepuasan yang dirasakan tetap bertanggung jawab sehingga bisa berbelanja dengan bijak.

Moment pesta diskon ini bisa membantu siapa saja untuk berhemat, hanya saja pada kenyataannya malah banyak yang menjadi sebaliknya. Mumpung diskon banyak orang berencana membeli barang diluar kebutuhan yang dirasa menarik dan harganya pun membuat hati tertarik. Alhasil total belanja melebihi perencanaan, alih-alih berhemat yang ada malah uang untuk keperluan pasca lebaran ikut terpakai berbelanja. Menyikapi kondisi semacam ini baiknya melakukan resolusi di lebaran tahun ini agar tidak terulang lagi.


Trik hemat saat diskon lebaran


Mencegah kemungkinan boros selama menikmati promo diskon lebaran di situs belanja online maupun konvensional, maka pelajari beberapa trik di bawah ini:

1. Belanja berdasarkan susunan daftar belanja.

Mau belanja online maupun offline saat diskon lebaran pastikan sudah menyusun daftar belanja terlebih dahulu. Sehingga sejak awal sudah mengetahui barang-barang mana yang dibutuhkan dan wajib dibeli, kalau budget ada sisa baru dipakai order produk menarik lain yang dirasa cocok untuk dimiliki. Daftar belanja baiknya disusun jauh-jauh hari sehingga bisa memasukan kebutuhan prioritas sampai komplementer.

2. Bandingkan harga dan promo dulu.

Berhubung lebaran sale nanti diramaikan oleh banyak tempat belanja maka usahakan untuk berkeliling dulu. Nikmati akhir pekan untuk belanja dari pagi sampai sore bahkan sampai malam supaya puas berkeliling membandingkan harga dan promo. Kalau sudah berkeliling maka Kamu dijamin tahu toko mana saja yang harganya paling murah dan promonya paling menguntungkan. Barulah Kamu bisa memutuskan dengan tepat akan belanja di toko mana saja.

3. Selalu memilih produk bagus dengan harga termurah.

Harga murah akan bertebaran dimana-mana namun jangan sampai terkecoh dengan bandrol harga tersebut. Tetaplah fokus meneliti kualitas barang diskon di depan mata untuk memastikan kualitasnya memang prima dan tidak akan sia-sia. Bandingkan kualitas produk dari satu toko ke toko lain, kemudian cari yang harganya termurah barulah Kamu sukses berhemat. Kalau asal comot karena takut kehabisan maka dipastikan lebih sering belanja produk mahal.

4. Membawa uang tunai dari rumah.

Mencegah Kamu melantur dan memasukan barang diluar kebutuhan di dalam keranjang belanja, maka bawalah uang tunai dari rumah. Meninggalkan kartu elektronik seperti kartu kredit maupun kartu debit memang terdengar ekstrim untuk masa sekarang sebab semua serba elektronik. Namun kalau malah membuat Kamu boros tentu layak dipertimbangkan untuk ditinggalkan dulu di rumah. Sementara untuk transaksi belanja online baiknya gunakan kartu debit untuk memastikan transaksi tidak berlebihan.

Boros sewaktu menikmati diskon lebaran memang menjadi kejadian yang sering dijumpai, bahkan bisa jadi sering Kamu alami. Tahun sudah berganti dan usia Kamu pun sudah bertambah maka belajar dari kesalahan tahun-tahun lalu usahakan tahun ini bisa belanja lebih bijak. Pada dasarnya kebutuhan setiap orang hanya sedikit dan menjadi banyak karena muncul keinginan dan rasa gengsi. Berhubung ada lebaran sale maka manfaatkan untuk memperoleh produk bergengsi seperti sepatu bermerek, panci bermerek, dan sebagainya dengan harga miring.

3 comments on "Ini Dia Trik Hemat yang Bisa Kamu Terapkan Saat Lebaran Sale Tiba"
  1. Hahaha aku nih, apalagi kalau liat baju anak juga, udah kudu kekepin dompet atau debit card.

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  3. Postinganya bermanfaat sekali

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature