Masih ragu membeli hosting? Pertimbangkan hal ini deh

February 15, 2018

Dulu pas jaman akses internet belum seperti sekarang, jujur saja aku asing banget dnegan yang namanya hosting. Padahal sudah ngeblog, tapi masih gratisan. Makin kesini akhirnya tahu soal domain berbayar, atau istilah gampangnya ‘dotcom’. Kalau pakai blogspot sih ngga usah beli hosting nggak masalah, tapi ketika mau beralih ke domain berbayar itu aku jadi kenalan. Ibaratnya hosting itu rumah bagi blog, atau website kita. Blog aku yang wordpress, pakai hosting berbayar. Lalu, apa sih hal yang perlu dipertimbangkan saat akan membeli hosting?
memilih hosting Indonesia


1| Layanan Utama

Tentu dong, layanan utama yang ditawarkan penyedia hosting adalah pertimbangan pertama. Ada yang menawarkan harga awal murah tapi renewalnya mahal. Ada pula yang stabil harganya setiap tahun. Ini baru dari sisi harga, belum lagi hal lain.

Salah satu hosting Indonesia yang meyakinkan dan layak kamu pertimbangankan adalah niagahoster. Layanan utama yang menjadi tagline dia adalah hosting Murah, Cepat, dengan Bantuan Teknis Terbaik yang Dipercaya oleh Ribuan Developer.

2| Spesifikasi Paket

Setiap orang punya preferensi masing-masing saat membeli hosting. Misalnya, aku yang ngurusin blog pribadi tentu beda dengan yang ngurusin website perusahaan. Kapasita, kecepatan, dan spesifikasi detil paket yang kita butuhkan harus jelas.

Di niagahoster, best seller paket adalah untuk personal. Paketan lain ada bisnis, juga pelajar. Memang sih, paketan personal juga cocok buatku. Dengan harga sewa kurang dari 100.000 perbulan, aku udah bisa menjaga blog tetap hidup dan terlihat pro. Aku pernah nulis, salah stau hal yang bikin blogger terlihat 'serius ngeblog' adalah pakai domain dan hosting berbayar ehheh.

3| Jaminan

Harga murah, fitur banyak, kalau nggak ada jaminan gimana? Maksud jaminan disini adalah keamanan dan kestabilan hosting tersebut. Banyak kasus website atau blog tiba-tiba tidak bisa diakses karena layanan hostinya down. Tentunya ini merugikan banyak pihak dong, nggak hanya pemilik website atau blog namun juga pengunjung.
Niagahoster menggunakan Green Data Center Tier-4 berstandar internasional milik DCI Indonesia dan menjadi bagian dari Equinix, penyedia data center terbaik di dunia. Data center ini menjamin webhosting website Anda, apapun jenisnya, memiliki performa uptime hingga 99,999%.
Jaminan lain yang perlu dipertimbangkan adalah layanan customer service 24 jam 7 hari. Ini penting, kalau ada apa-apa dengan website atau blog kita agar bisa segera tertangani. Hosting Indonesia niagahoster dapat dihubungi melalui telepon, chat, email, serta tiket bantuan.

Sudah jelas soal hosting? Semoga sedikit penjelasan ini menjawab pertanyaan-pertanyaan kamu  ya. Terutama bagi yang belum kenal hosting sama sekali.
7 comments on "Masih ragu membeli hosting? Pertimbangkan hal ini deh"
  1. nay, di lanjut dong postingan tentang hosting,, semisal setelah kita punya apa yang harus kita lakukan selanjutnya, biar jadi panduan buat aq nih yg newbie ngeblog.. tfs nay

    ReplyDelete
  2. gue sebenernya masih belum begitu paham dengan hosting. yang gue tau dan gue pengen, ya cuma blog gue berubah menjadi dotcom. tanpa ada embel-embel dotblogspot.

    dan kayaknya memang hanya sekedar blog personal yang isinya curhatan doang, jadi gue enggak terlalu mikirin kecepatan gitu sih. wkwkw
    maap. masih newbie nih soalnya

    ReplyDelete
  3. iya nih mbak saya sudah 8 tahun ngeblog masih pakai gratisan jadi malu rasanya

    ReplyDelete
  4. Jadi kalo misalnya saya beli domain aja tapi masih menggunakan hosting blogspot, nggak masalah ya, Mba? Jujur masih bingung banget. Apalagi sekarang banyak banget hosting Indonesia yg menawarkan paket2 murce.

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature