Menuliskan kembali cerita wisata
kuliner di Palembang adalah sebuah tantangan menahan rasa lapar. Terbayang segarnya
pindang Pegagan mbok War, lembutnya daging ikan baung, dan sensasi hangat kuah
martabak Har yang kaya rempah. setiap datang ke warung pempek di pulau Jawa,
saya selalu bingung karena jenisnya banyak banget. Ternyata itu belum seberapa dibanding
dengan di tanah kelahirannya. Palembang, ibukota Sriwjaya telah memanjakan
lidah sekaligus memperbaiki status gizi di tubuh anak kos ini. Tenang saja,
saya membawakan oleh-oleh kok untuk kalian. Seabreg foto-foto kuliner Palembang
ini siap menemani imajinasi liarmu soal makanan. Selain untuk dokumentasi
pribadi, menjepret kuliner nusantara juga bisa menjadi bagian dari promosi
pariwisata ya kan?