Review: Gus Mus Membuka Pintu Langit

December 05, 2012

Membuka Pintu Langit

Paperback198 pages
Published 2007 by Kompas. 
ISBN: 139789797093334
edition language
Indonesian
original title
Membuka Pintu Langit

Sinopsis:
Dalam tulisan berjudul "Hanya Bermodal Angin" Gus Mus mengeluh soal NU, "Kenapa NU dari dulu kok hanya berperan seperti satpam saja?" Ketika Gus Dur mendengar keluhan tersebut, lantas menjawab dengan jawaban khas Gus Dur, "Lha, apa kurang mulia menjadi satpam?"
Sebagai Kiai pembelajar, tulisan Gus Mus dalam Buku ini memberikan pembeningan batin. Kalau kita tidak mau dihina, maka janganlah menghina. Bahkan ketika kita disakitipun, dianjurkan agar kita tetap bersabar. Apa arti semua itu? Kita tetap berbuat baik terhadap sesama, saling memaafkan, termasuk menaklikan kebakhilan dalam diri kita. Sehingga semua amal baik yang kita lakukan akan membuka pintu langit sebagai rahmat Allah kepada kita.
Review:
Saya selesai membaca buku ini saat semester 4. Saat galau galaunya mencari jati diri kali ya, sehingga menelan mentah mentah berbagai buku kelas berat. Dating ke took buku lalu membawa pulang 3 buku karangan Gus Mus 
Buku beliau tersebut adalah membuka pintu langit , mencari bening mata air, dan koridor
Cerita dari Gus Mus selalu Indonesia banget, Islam banget, sarat makna. kisahnya tidak muluk muluk hanya keseharian saja, tapi begitu mengena. bahasa beliau pun bukan bahasa pujangga yang perlu mengeryitkan dahi ketika membacanya.
Di buku mencari bening mata air, diselipkan puisi dan kata mutiara yang selalu gus mus berikan kepada keluarganya tiap jumat (jumat call). indah sekali. 
Wejangan dari seorang kiai yang bijak, open-minded, dan selalu mengingatkan untuk saling mencintai sesama, bahwa ibadah itu bukan melulu dengan Tuhan. Beliau bahkan berkata kalau bergaul dengan Tuhan itu lebih gampang ketimbang bergaul dengan sesama manusia. Meskipun tulisan-tulisan di buku ini kebanyakan sudah lama untuk "mengomentari" kejadian-kejadian yang juga sudah lama berlalu, tetapi inti pesan dan nasihatnya masih sangat relevan. Semoga Tuhan selalu merahmati Gus Mus. Amin.


1 comment on "Review: Gus Mus Membuka Pintu Langit "
  1. saya salah satu orang yang sangat menyukai buku-buku gus mus dan puisi-puisinya.
    namun yang menjadi pertanyaan dan membuat saya menjadi penasaran apakah cerita-cerita di buku-buku beliau adalah nyata atau pengalaman pribadi???

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature