Resensi “Kisah Lainnya” book of Noah

September 17, 2012

Luar biasa ya cara manajemen Noah sehingga kemunculannya terasa sangat dramatis. Public seakan dirubah mind set nya dari menganggap seorang Ariel tersangka menjadi Pahlawan. Bukan hanya konsernya saja yang dipersiapkan, tapi juga sebuah buku yang berjudul “kisah lainnya”. Berikut resensinya:


  • ©Penulis: Ariel, Uki, Lukman, Reza, David
  • © Editor: Carry Nadeak, Canda Gautama
  • © Penerbit: Keputakaan Populer Gramedia (KPG), Musica studio
  • © Tebal: 228 hlm     Harga: Rp. 65.000,-


Apa yang dirasakan Ariel “eks Peterpan” ketika diperiksa, dan akhirnya divonis bersalah karena gugatan atas video mesum, kmeudian di penjara? Apa saja pengalamannya selama 750 hari di penjara? Apa yang dirasakan personel Peterpan lainnya? Pertanyaan itu pasti menggelitik siapapun saat kejadian pada 2010, dan terangkat kembali ketika Ariel bebas dari penjara Agustus 2012. Bersamaan dengan penggantian nama band dari peterpan menjadi Noah, buku ini dirilis. Isinya terutama berkisah tentang Ariel selama 2010-2012, yang direspons oleh personel lainnya dalam bentuk catatan. Meskipun dalam kata pengantarnya Ariel mengatakan tak semua ia beberkan, sebagian besar “tersimpan dalam laci kenangan saya sendiri”, namun buku ini pasti membuat penasaran siapa pun yang peduli pada kasus tersebut, terutama para penggemar peterpan. Sebagai bonus, dalam buku ini juga diselipkan CD special dari “new peterpan” berjudul “suara lainnya”.


Post Comment
Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature